Cara mengembalikan Task Manager, Regedit, dan Show Hidden Files yang Disable

Umumnya Pada Policy Editor, terdapat 2 bagian menu, yaitu User Configuration dan Computer Configuration.

Untuk melakukan disable/enable Task Manager ada di menu User Configuration > Administrative Templates > System > Ctrl Alt del Options . Pilih setting “Remove Task Manager” dan ubahlah menjadi “disable” atau “not configured”.

Sedangkan untuk disable/enable regedit ada di menu User Configuration > Administrative Templates > System. Pilih setting “prevent access to registry editing tools”. Pilih disabled agar  kita dapat mengakses regedit.

Kalau belum bisa silahkan buka notepad kemudian ketikkan kode di bawah ini

[Version]
Signature=”$Chicago$”
Provider=mailplus
[DefaultInstall]
DelReg=del
[del]
HKCU, Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System,DisableTaskMgr

 
* Simpan file tersebut dengan nama aktifkan.inf
* Buka Windows explore dan jalankan file yang telah anda simpan dengan cara klik kanan » Install.

Kalau masih belum bisa terbuka, gunakan langkah terakhir yang paling jitu, dijamin pasti bisa,,… silahkan install ulang kembali kompinya,.. hehehe,..
Semoga bermanfaat,..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar